Pesta Megah Untuk Rakyat dan Negeri, Katanya..

Oleh : Amri Bidin

Pesta itu akan segera dimulai,
Ya, pesta demokrasi yang sangat megah.
Akan pesta demokrasi yang megah itu, untuk rakyat dan negara?
Ya, katanya....
Merekalah yang lebih tau?

Mereka mulai berkampanye kesana kemari
Seperti tak mempunyai sebuah tujuan pasti.
Menjadi orang biasa untuk meraih simpati kita.
Bersama rakyat untuk mempererat silaturahmi, katanya.
Dan  terus berkata ‘kita akan membangun negeri ini bersama’
Kau  lakukan itu semua demi sebuah suara.

Ya, suara rakyat  untuk membuatmu berjaya.
Suara rakyat untuk membuatmu menjadi orang terdepan  di negeri  ini.
Suara rakyat  untuk membuatmu berjalan-jalan keluar kota bahkan mancanegara,
Yang katanya demi kepentingan negara, tapi nyatanya apa?
Semua tetap sama dan semua masih seperti semula.

Suara rakyat untuk membuatmu menimbun kekayaan mereka.
Dan suara rakyat, membuatmu untuk terus merdeka diatas penderitaan mereka.

Dan ketika mereka sudah mulai mempercayaimu
Tapi apa? Ya, Semua yang kau katakan tiada artinya.
Janjimu tinggal janji, kau pergi dan tak pernah kembali
Seperti waktu  berlalu dan dengan sekejap menjadi masa lalu.
kau telah duduk manis diatas singasana megah itu.
Yang membuatmu lupa pernah mengenal mereka

Pesta itu telah usai, Seperti didalam mimpi semuanya terjadi.
mereka kembali ke kehidupan nyata.
Dan kau tersenyum manis dari balik layar kaca,
Mereka tetap berkata “kaulah presidenku, pilihanku”
Walaupun semua tidak seperti harapan nyata
Ya, setidaknya mereka bangga walau  hanya mendapat  uang muka
tanpa ada gaji bulanannya.
Pesta megah dari rakyat, oleh rakyat dan untuk pejabat.

Namun, harapan mereka akan tetap berkobar
Untuk pembenahan negeri ini.
Bagi mereka janji dan perkataanmu adalah doa untuk mereka
Dan doa untuk negeri ini.

amri

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar